Sabtu, 19 Januari 2008

QUANTUM IKHLAS


Akhirnya selesai juga saya membaca buku Quantum Ikhlas, setelah selama 3hari berkutat untuk mendalami isi buku ini.
Buku ini secara kelesuruhan saya nilai sangat bagus bagi pengembangan diri manusia pribadi.
Salah satu bagian yang saya ambil adalah mengenai :
Mengundang Kemakmuran :
Pada level Quantum apa yang disebut subjek,objek dan predikat ternyata adalah satu : dia-dia juga, maksudnya :
Jadi ketika anda memberi kepada orang lain pada hakikatnya anda sedang bersedekah kepada diri anda sendiri. Dan, karena setiap niat sedekah yang ikhlas berdaya energi Quantum yang dahsyat maka, ketika anda memberi dengan ikhlas maka justru andalah yang akan menerima kembali dalam junlah berlipat ganda-hasil perkalian sedekah itu dengan bilangan Quantum (yang hanya diketahui Tuhan).

Tidak ada komentar: